Bakery dan Kue Featured

Produk bakery dan kue biasanya dibuat untuk segera dikonsumsi kurang dari satu minggu dari pembuatan. Dalam kasus ini kemasan biasanya ditujukan untuk melindungi produk dari benturan dan tekanan pada saat pengiriman.

Pada kasus lain, beberapa produk bakery dan kue dapat juga dikonsumsi dan disimpan dalam waktu lama seperti kue kering dan biskuit. Untuk ini kemasan selain untuk melindungi, juga dibutuhkan sifat tahanan (barrier) terhadap kelembaban dan oksigen agar produk segar lebih lama.

Kemasan fleksibel yang dilapisi dengan aluminium foil bisa menjaga produk tahan lebih lama. Untuk melindungi produk lebih baik, biasanya kemasan fleksibel seperti plastik diisi dengan udara (nitrogen) untuk memberikan bantalan terhadap produk dan mengawetkan produk.

Kaleng logam atau kaleng komposit berlapis aluminium juga membuat produk tahan lebih lama. Hal yang sama juga berlaku dengan toples kaca. Toples kaca memiliki ketahanan yang lebih baik daripada toples plastik. Selama penutupan dilakukan kedap, kelembaban maupun oksigen tidak memungkinkan untuk merusak produk.

Penambahan silica gel yang dimasukkan ke dalam kemasan dapat menyerap kelembaban sehingga mencegah produk rusak karena masuknya uap air. Karena silica gel memiliki titik jenuh, pastikan jumlah silica gel yang kamu masukkan ke dalam kemasan cukup untuk melindungi produk sampai waktu habis dikonsumsi.

6 Comments

  1. Oktoriza Baswir Reply

    Selamat sore,

    Saya dari Osha Snack Bogor,
    Saya ingin mencetak kemasan untuk produk saya, Osha.
    Apa masih bisa dan apa bisa saya mendapatkan price listnya ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *